Persib Bandung Jalani Pemusatan Latihan di Batam, Saepuloh: Secara Tim Bisa Lebih Bagus

  • 5 tahun yang lalu
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUN-VIDEO, BANDUNG - Pemain belakang Persib Bandung Saepuloh Maulana berharap training center (TC) di Batam bisa berdampak positif bagi tim.

Pemilik nomor punggung enam ini mengatakan TC bisa meningkatkan banyak hal dalam masa persiapan menjelang bergulirnya Liga 1.

"Harapannya TC ini, kami secara tim bisa lebih bagus dari kekompakan dll. Kami juga bisa bersama cari situasi, cari suasana baru, anak-anak juga bisa lebih fresh saat menjalankan latihan," ujar Saepuloh Maulana, Senin (25/3/2019).

Pada TC kali ini, Maung Bandung diagendakan melakukan uji coba pada Minggu (31/3/2019).

Ini adalah uji coba satu-satunya yang akan dilakukan skuat asuhan Miljan Radovic di Batam.

Saepuloh Maulana menganggap uji coba bisa berdampak positif bagi Persib Bandung sebelum benar-benar terjun di kompetisi.

"Uji coba beberapa kali buat tim bagus karena harus lihat banyak kesiapan hadapi liga, kami tahu semuanya dan seberapa siap tim (untuk menghadapi LIga 1)," ucap Saepuloh Maulana.

Supardi Juga Menyambut Baik Pemusatan Latihan

Supardi Nasir menyambut baik rencana pemusatan latihan.

Selain untuk mematangkan persiapan jelang Liga 1 nanti, pemusatan latihan ini diharapkan menjadi ajang untuk mempersolid pemain Maung Bandung.

"Ya, uji coba mungkin dengan tim yang kita belum tahu timnya kayak apa. Cuma mungkin uji coba biasa. Bukan uji coba yang apa, ya, kayak tahun kemarinlah, lawan tim lokalnya," ujar Supardi Nasir, saat ditemui sebelum berangkat ke Batam, di Mes Persib.

Selama di Batam, Maung Bandung dijadwalkan menjalani satu kali uji coba melawan tim lokal Batam gabungan pemain dari Liga 2 dan Liga 3.

"Tapi bagus, ada baiknya untuk kami. Biasanya kami ketemu tim tim yang lokal, yang notabenenya di bawah kami untuk mengasah finishing bagus," ujar Supardi Nasir.

"Pelatih mungkin lebih tahu programnya, setiap pelatih punya pola latihan berbeda-beda dan program yang beda. Ada pelatih yang selama preseason diem aja, saya pernah temuin, ada pelatih yang senang tanpa friendly game tapi sesama pemain dan tim sering. Idealnya relatif," kata Supardi Nasir.(*)



Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Persib Bandung Jalani Pemusatan Latihan di Batam, Saepuloh Mengatakan Bisa Lebih Fresh, http://jabar.tribunnews.com/2019/03/25/persib-bandung-jalani-pemusatan-latihan-di-batam-saepuloh-mengatakan-bisa-lebih-fresh.

Dianjurkan