Gelombang Besar Sebabkan Kapal Tongkang Terdampar

  • 3 tahun yang lalu
TEGAL, KOMPAS.TV - Cuaca buruk yang melanda perairan laut jawa mengakibatkan terjangan ombak besar di kawasan pantai pulau kodok, kelurahan panggung, Kota Tegal. Akibat peristiwa tersebut, sebuah kapal tongkang terseret ombak hingga sejauh lima ratus meter dari tempat semula bersandar.

Diduga kapal tongkang tersebut tali jangkarnya putus akibat terjangan ombak besar yang disertai angin kencang, sehingga menyeret kapal dan akhirnya terdampar di pinggir pantai pulau kodok. Sejumlah relawan dikerahkan untuk membersihkan puing maupun pohon yang roboh karena tertabrak warga kapal raksasa tersebut.

Salah seorang warga sekitar menuturkan ombak besar menerjang perairan di sekitar pulau kodok mulai terjadi, pada waktu tengah malam hingga dini hari. Tingginya ombak diperkirakan mencapai 2 hingga 4 meter, selain menyeret kapal ombak besar juga mengakibatkan beberapa gubug pengunjung di bibir pantai rusak.

Belum diketahui pemilik dari kapal tongkang tersebut. Namun, terlihat di bodi kapal bertuliskan eti 3302 tanjung priok. Hingga berita ini diproduksi, kapal masih berada di lokasi kejadian.

Dianjurkan