Seusai BPOM Keluarkan Izin EUA, Vaksin Sinopharm Tiba di Indonesia untuk Vaksinasi Gotong Royong

  • 3 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM - Indonesia akan kedatangan vaksin Covid-19 Sinopharm pada hari ini, Jumat (30/4/2021).

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari PT Bio Farma Bambang Heriyanto menuturkan, vaksin tersebut akan digunakan untuk vaksinasi gotong royong.

Vaksin Sinopharm ini disebut memiliki efikasi sebesar 78 persen.

Dikutip dari Kompas.com, Bambang Heriyanto menuturkan, vaksin Sinopharm akan tiba di Indonesia pada Jumat siang ini.

Namun Bambang tidak menjelaskan berapa besar dosis vaksin Sinopharm yang tiba di Indonesia.

Bambang mengungkapkan, vaksin tersebut akan digunakan untuk vaksinasi gotong royong.

"Iya benar, nanti akan disampaikan dalam konferensi pers siang jam 13.00," kata Bambang saat dikonfirmasi, Jumat.

Vaksinasi gotong royong sendiri merupakan vaksinasi yang dilakukan pihak swasta atau perusahaan dengan sasaran pekerja.

Rencananya vaksinasi gotong royong akan dilaksanakan pada Mei 2021.

Sebelumnya, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah menerbitkan izin penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA) vaksin Sinopharm pada kamis (29/4/2021).

Kepala BPOM Penny Lukito menuturkan BPOM menerbitkan izin penggunaan darurat vaksin Sinopharm yang memiliki kemasan satu vial berisi 0,51 ml.

Dari hasil uji klinis yang dilakukan di Uni emirat Arab, vaksin tersebut memiliki efikasi 78 persen.

"Studi klinik fase III yang dilakukan di Uni Emirat Arab dengan subjek sekitar 42 ribu relawan menunjukkan efikasi vaksin sebesar 78 persen," ujar Penny dalam konferensi pers secara virtual, Jumat.

Penny juga mengungkapkan, kejadian ikutan pasca-imuniasi (KIPI) yang ditimbulkan dari vaksin Sinopharm ini bersifat ringan.

(*)


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Vaksin Sinopharm untuk Vaksinasi Gotong Royong Tiba di Tanah Air Siang Ini", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2021/04/30/12092461/vaksin-sinopharm-untuk-vaksinasi-gotong-royong-tiba-di-tanah-air-siang-ini.
Penulis : Haryanti Puspa Sari
Editor : Icha Rastika

Dianjurkan