Kasus Pemalsuan Dokumen Produksi Tambang Ditahan Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda SulSel

  • tahun lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sulawesi Selatan menahan mantan Direktur Utama Citra Lampia Mandiri. Penahanan dilakukan setelah ada dugaan pemalsuan dokumen produksi tambang ore nikel.

Mantan Direktur Utama Citra Lampia Mandiri, berinisial HH ini ditangkap di Jakarta. HH ditangkap setelah diduga memalsukan dokumen kegiatan pertambangan ore nikel tahun 2022.

Saat itu, PT CLM melaporkan belum melakukan penambangan ke Kementerian ESDM, namun kenyataan, perusahaan itu telah melakukan produksi nikel. Polisi yang memeriksa belasan saksi akhirnya menetapkan HH sebagai tersangka.



#PemalsuanDokumen
#ProduksiTambang
#OreNikel

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/384484/kasus-pemalsuan-dokumen-produksi-tambang-ditahan-direktorat-reserse-kriminal-khusus-polda-sulsel

Dianjurkan