Indahnya Pelangi Ajaib Melingkari Awan yang Muncul di Langit China

  • tahun lalu
Alam Selalu Memberikan kejutan dan memberikan pengetahuan baru kepada manusia dengan berbagai cara, salah satunya dengan kemunculan Awan Pelangi yang ajaib dan mempesona.

Dalam unggahan yang beredar memperlihatkan penampakan pelangi melingkari awan di China. Penampakan tersebut sangat indah dan menakjubkan. Dilihat dalam potret yang dibagikan akun Twitter @tanyakanrl, tampak awan besar muncul di atas perbukitan. Awan itu begitu indah lantaran dilingkari pelangi yang tampak berkilauan.

Fenomena alami tersebut kemudian diketahui sebagai scarf clouds. Penampakkannya juga pernah terjadi di kota Haikou, China pada 21 Agustus tahun 2022 silam.

Video Editor: Ahong